Penolakan Front Pembela Islam (FPI) menolak atas kepemimpinan Ahok menuai banyak reaksi.
Menurut FPI, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahok itu tidak layak menjadi pemimpin.
Apa kriteria pemimpin ideal untuk Jakarta menurut FPI?
Sekjen DPD FPI DKI Jakarta Habib Novel Bamu'min menjelaskan kriteria ideal sebagai berikut :
1. Pemimpin ideal semestinya seorang putra daerah.
"Yang ideal pimpin Jakarta ya harusnya putra daerah. Rumusnya dimana-mana begitu. Misal Bali, yang mimpin pasti orang Bali kan," kata Habib Novel Bamu'min, Kamis 25 September 2014
2. Pemimpin harus berperilaku santun.
"Ahok mulutnya seperti comberan, ngomong seenak jidatnya. Mana ada perilaku pemimpin seperti begitu. Nah di sinilah akan timbul keresahan di masyarakat, saat pemimpin tidak bisa ngasih contoh baik ke rakyatnya," papar Habib Novel.
3. Pemimpin harus dapat menampung aspirasi umat / warga.
"Pemimpin itu harus bisa nampung aspirasi umat. Kalau modelnya kaya begini (Ahok), yang ada rakyat berontak. Dikit-dikit nantang terus ngomong seenaknya lagi," jelas Habib Novel.
Tiga kriteria ideal tadi, jelas tak dimiliki Ahok. Dengan demikian, wajarlah bila warga Jakarta menolak Ahok. (fs)
sumber : http://ift.tt/1xn68Vc
No comments:
Post a Comment