Friday, December 26, 2014

Parah! ANTV Cuma Ganti Judul Film King Suleiman dengan "ABAD KEJAYAAN"






Setelah sempat mendapat protes keras dari publik untuk dihentikan penayangan film serial King Suleiman yang mulai tayang Senin (22/12/2014), ANTV akhirnya cuma mengubah judul menjadi ABAD KEJAYAAN.



Perubahan judul ABAD KEJAYAAN ini berlaku sejak memasuki episode ke-4, Kamis, 25 Desember 2014. Perubahan disebutkan dalam akun Twitter resmi ANTV @whatsonANTV.



“Saatnya Lanjutan Serial ABAD KEJAYAAN Eps. 4. Selamat Menyaksikan, Tweeps :),” tulis akun @whatsonANTV, Kamis (25/12).



Sebelumnya, program serial TV King Suleiman dinilai telah melecehkan pemimpin serta konteks sejarah Islam Kekhalifahan Turki Utsmaniyah (Ottoman). Di negeri Turki tempat asal film ini, pemerintah setempat sudah melarang.



Pihak Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) pun sudah memanggil ANTV terkait keberatan publik. Namun ANTV kukuh tetap menayangkan film itu dengan dalih hanya cerita fiksi.



“Ini adalah cerita fiksi,” jelas Coorporate Communications Manager ANTV, Nugroho Agung Prasetyo, Kamis (25/12).



Menurut Nugroho film King Suleiman yang ditayangkan di stasiun ANTV sudah melalui sensor yang ketat. Sehingga sesuai dengan nilai-nilai yang dianut di Indonesia serta sesuai dengan Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3SPS).



Jadi gimana nih, cuma hentikan tayangan film King Suleiman yang menodai Islam masa ga bisa. Dianggap apa umat ini? Dah benar-benar jadi buih?







sumber : http://ift.tt/1ATNDsa

No comments:

Post a Comment