Calon Presiden Prabowo Subianto menyatakan kemungkinan satu lagi partai politik besar bergabung ke Koalisi Merah Putih yang mengusungnya pada Pemilihan Presiden nanti.
"Insyah Allah, satu partai politik besar akan bergabung mengusung pasangan saya sebagai calon presiden," ungkap Prabowo saat melantik Awang Faroek Ishak sebagai Ketua Tim Pemenangan pasangan Prabowo-Hatta untuk wilayah Kalimatan Timur-Kalimantan Utara di Hotel Senyiur Samarinda, Sabtu.
Saat ini, lima partai politik mengusung Prabowo-Hatta, yakni Partai Gerindra, Partai Amanat Nasional, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Bulan Bintang dan Partai Golkar.
Dari 12 partai politik peserta pemilu, hanya Partai Demokrat yang belum menentukan sikap.
"Saat ini, komunikasi intens terus kami lakukan dan besok saya dipanggil ke Partai Demokrat untuk menyampaikan pemaparan," kata Prabowo kepada wartawan di Bandara Temindung, Samarinda.
Selain melantik Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta di wilayah ini, Prabowo menyampaikan pandangannya mengenai masalah bangsa Indonesia di hadapan peserta Tanwir Muhammadiyah di Hotel Mesra Samarinda.
Kedatangan Prabowo disambut Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Din Syamsudin, mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Amien Rais, mantan Menteri Pendidikan Malik Fajar dan sejumlah tokoh Muhammadiyah.
Setelah itu Prabowo menuju Masjid Raya Darussalam Samarinda untuk melaksanakan shalat dzuhur dan kemudian menikmati jajanan di sebuah warung di mana di sepanjang jalan menuju Hotel Senyiur, ratusan warga berebut berjabat tangan dengannya. Prabowo sempat turun dari mobil untuk berjalan kaki guna menjabat tangan warga. (antara)
sumber : http://ift.tt/1pau8qF
No comments:
Post a Comment