Saturday, June 28, 2014

Prabowo Janji 5 Tahun RI Bebas Korupsi




Calon presiden nomor urut 1, Prabowo Subianto meminta kepada pendukungnya untuk tidak membuang energi untuk mencari kesalahan dan menjelek-jelekkan orang lain.



"Saya minta pendukung saya untuk jangan terlibat dalam hal negatif. Kita ingin hal yang positif," ajak Prabowo saat kampanye akbar di Lapangan Lumintang, Denpasar, Sabtu 28 Juni 2014.



Ia iangin memberikan harapan positif kepada rakyat, kepada anak-anak muda untuk melihat masa depan Indonesia yang gemilang. "Masa depan kita gemilang. Kita yakin dengan kepemimpinan yang baik, Indonesia akan bangkit dan dihormati bangsa lain," tegas Prabowo.



Pada kesempatan itu, Prabowo mengutarakan janjinya untuk membersihkan Indonesia dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme. "Kita yakin bisa memberantas korupsi 5 tahun mendatang. Saya berkomitmen, kemarin telah bertemu Ketua KPK. Kita tegaskan akan kita perkuat KPK, institusi polisi, Jaksa, TNI dan lainnya," tutur Prabowo.



Dari hasil kalkulasinya, Prabowo optimistis penghasilan seluruh anak bangsa Indonesia bisa naik dua kali lipat dalam tempo lima tahun ke depan. "Kami bertekad merubah aliran uang dari desa ke kota. Tapi dari kota ke desa-desa," papar dia.



"Jadi, tidak usah pakai kartu ini dan itu. Kita akan perbaiki seluruh jasa kesehatan, sekolah-sekolah di Indonesia. Jalan kita perbaiki. Kita yakin kekayaan kita bisa kita amankan seluruh rakyat Indonesia. Keluarga kita bisa hidup dengan baik," tambahnya.



Ia menegaskan sudah saatnya Bangsa Indonesia hidup berdikari. "Tidak mencla-mencle, ragu-ragu. Kita tidak mau ada pemimpin boneka. Saudara mau dipimpin boneka? Kita ingin terhormat," katanya. (adi/vivanews)



sumber : http://ift.tt/UVOfMZ

No comments:

Post a Comment