pkssumut.or.id, MEDAN - Apel Siaga Pemenagan Pemilu 2014 DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Medan bertempat di Lapangan Merdeka Medan, Minggu (16/02). Apel Siaga yang dihadiri 3000-an kader ini bertujuan untuk memaksimalkan dan memastikan bahwa seluruh kader siap memenangkan PKS di Kota Medan.
Turut hadir dalam acara apel siaga ini Ketua Tim Pemenangan Pemilu 2014 Sumut Gatot Pujo Nugroho, ST, Wakil Ketua DPW PKS Sumut Heriansyah, Ketua DPD PKS Kota Medan Azhar Arifin, Lc, Kaderisasi DPW PKS Sumut Mahmud Shaleh Zakaria, Dewan Syariah PKS Sumut Yusuf Fahmi dan DPP Wilda Sumut M. Idris Luthfi.
Apel Siaga ini juga untuk memastikan kesiapan seluruh kader dari DPD, DPC, DPRa & para caleg-caleg PKS dalam menghadapi Pemilu 2014 yang tinggal 2 bulan lagi. Acara yang dimulai pukul 06. 30 wib ini dimulai dengan senam PKS nusantara yang diikuti oleh seluruh kader PKS Kota Medan dan ibu-ibu masyarakat sekitar. Selain itu ada pawai yang diiringi dengan perlombaan yel-yel PKS MEDAN JUARA dari seluruh DPC & DPRa Se-Kota Medan.
Azhar Arifin, Lc yang juga ketua DPD PKS Kota Medan bertindak sebagai pemimpin Apel Siaga Pemilu kali ini. Beliau menyampaikan bahwa yang diusung saat ini bukanlah karena orang perorang, akan tetapi karena Allah.
“Kita semua adalah Jundullah, pemimpin kita adalah Allah SWT. Jangan ada lagi yang mengatakan bahwa dia kecewa karena manusia. Karena sesungguhnya Allah-lah yang menjadi pemimpinnya. ”Ujar Azhar Arifin saat berorasi dihadapan 3000 an lebih kader PKS Kota Medan.
Gatot Pujo Nugroho selaku Ketua Tim Pemenganan Sumut, dalam orasinya menyampaikan syarat kemenangan itu ada 2 yaitu jihad dan amal.
“Syarat kemenangan itu ada 2 yaitu dengan jihad dan amal. Dan untuk mencapai keduanya ada 3 hal yang harus kita lakukan. Pertama jihad amal istimror (konsisten), kedua dengan mujahadah (kesungguhan hati), dan ketiga dengan amal pengorbanan.” Ujar Gatot.
Selanjutnya Gatot Pujo Nugroho menambahkan, semangat jihad untuk waktu yang tersisa sekitar 50 hari kedepan menuju 9 April harus disertai One Day One Juz (satu hari satu juz Al-Qur’an) dan dilanjutkan dengan One Day One Closing. Yang harus di Closing untuk memilih PKS maupun caleg PKS yaitu 40 tetangga kanan kiri depan belakang kita.
Diakhir orasinya Gatot mengatakan, “Posisi apapun kita, jika kita tidak bersama maka kita tidak berarti apa-apa. Disinilah urgensi jama’ah.”
Acara ditutup dengan ikrar pemenangan pemilu 2014 PKS Kota Medan oleh Wakil Ketua DPW PKS Sumut Heriansyah. Dan doa oleh Mahmud Shaleh Zakaria. [Sak]
sumber : http://ift.tt/1oB9azh
No comments:
Post a Comment