Anggota Biro Politik Gerakan Perlawanan Islam Hamas Izet Rasyq mengatakan bahwa apa yang terjadi di kamp pengungsi Palestina di Yarmuk, Suriah, adalah kejahatan yang harus dilakukan langkah-langkah segera untuk mneyelamatkan warga kamp pengungsi dari serangan, gempuran, blokade dan pelaparan.
Rasyq menilai serangan ke kamp pengungsi Yarmuk dan warganya yang terblokade juga serangan terhadap para mujahidin yang membela warga kamp pengungsi Yarmuk merupakan kejahatan dan tikaman pengkhianat di punggung rakyat Palestina.
Rasyq menegaskan bahwa serangan tersebut hanya membantu kepentingan penjajah Zionis. Mereka yang menyerang kamp pengungsi Yarmuk telah kehilangan mata dan nurani. Dia menjelaskan bahwa situasi di Yarmuk adalah sebuah tragedi.
Dia menyerukan agar ada gerakan nasional, Arab, Islam dan internasional secepatnya untuk menghentikan pertempuran dan membebaskan blokade serta dimulai bantuan segera ke kamp pengungsi Yarmuk, untuk mengantarkan Yarmuk kembali kepada kehidupan yang normal. Sebelum para pengungsi Palestina mendapatkan hak kembalinya ke tanah Palestina.
Dia menyatkan bahwa prioritas hari ini adalah menghantikan serangan dan baku tembak serta mulai dilakukan terapi menyeluruh yang menghentikan penderitaan kamp pengungsi secara terus-meneus yang sudah berlangsung sejak lebih dari tiga tahun. Demikain dilansir infopalestina.com , Rabu (8/4/2015).
sumber : http://ift.tt/1c7mHg0
No comments:
Post a Comment