Monday, October 26, 2015

Musthafa Kamal: "Pemuda, ya PKS" (Patriotisme Kreatif Solid)


Menyambut hari Sumpah Pemuda, Garuda Keadilan bersama Bidang Kepemudaan PKS menggelar Dialog Lintas Generasi di aula DPP PKS Tb Simatupang, Ahad (25/10/2015).

Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 sampai 12.30 wib ini mendapat respon positif baik dari pemuda dan qiyadah PKS.

Musthafa Kamal selaku ketua Bidang Kepemudaan DPP PKS menyampaikan pesan “unik”nya kepada para pemuda. “Pemuda itu harus punya tiga unsur: Patriotisme, Kreatif, Solid. Pemuda, ya PKS (Patriotisme, Kreatif, Solid).” Begitu paparnya saat sambutan diawal acara.

Acara dengan nama "LOGIN" (Dialog Lintas Generasi) ini mengambil konsep talkshow dengan menghadirnya narasumber dari tiga generasi sekaligus. Ustadz Syaurium dari generasi pertama, dilanjut dengan Akmal Sjafril, serta Andreas Senjaya dan Najmu Fuady dari generasi masa kini.

"Hikmatus syuyukh, wa hammasatus syabab.. Bijaknya bagai orangtua, tetapi semangatnya bagai pemuda. Itulah arti pemuda sesungguhnya. Tidak terbatas usia," papar Ustadz Syaurium ketika ditanya mengenai makna pemuda yang sesunguhnya.

"Pemuda ideal bangsa itu adalah pemuda yang sadar akan kondisi bangsanya. Sehingga dia bisa menempatkan dirinya serta mengambil sikap terbaik untuk merealisasikan menjadi pemuda ideal bangsanya,” ujar nara sumber lain, Najmu Fuady..

Menurut panitia, LOGIN atau Dialog Lintas Generasi yang diadakan oleh Garuda Keadilan kali ini adalah LOGIN yang pertama dan akan ada LOGIN kedua hingga seterusnya.

*nantikan LOGIN part 2 dan selanjutnya, hanya di GARUDA KEADILAN ^^

by @afifahns13



sumber : http://ift.tt/1H5pnnm

No comments:

Post a Comment